Personel Polsek Topoyo Cek Harga Sembako Di Pasar Topoyo

Topoyo(Mateng) – Personel Polsek Topoyo dipimpin Kapolsek Topoyo IPTU Jasman bersama Anggota melaksanakan pemantauan dan mengecek harga sembako di pasar baru topoyo yang menjual bahan pokok kebutuhan masyarakat sekitar Wilayah Hukum Polsek Topoyo. Rabu (06/04/2022).

 

Dari pemantauan yang kita lakukan di sekitar pasar semua kebutuhan masyarakat masih tersedia dengan harga normal, seperti beras, gula, telur, minyak makan, daging ayam potong dan barang jenis lainnya.

 

Kapolsek Topoyo IPTU Jasman bersama anggota Polsek Topoyo menambahkan kebutuhan masyarakat di Kecamatan Topoyo terkait bahan pokok masih tersedia dengan harga yang terjangkau, belum ada kenaikan harga yang signifikan mahal.

 

Kita akan terus memantau dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan berbelanja serta mencegah tindak pidana seperti Curanmor, dan Jambret yang dimanfaatkan oleh pelaku untuk melakukan aksinya. Ujar Kapolsek Topoyo

 

“Dibulan suci Ramadhan harga sembako di Kecamatan Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah masih normal, dan masyarakat yang berbelanja tidak mengalami keluhan tentang harga sembako, anggota saya dilapangan akan terus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sekitar dengan melakukan patroli setiap harinya”.

 

Personel saya juga mengingatkan kepada pedagang di pasar agar tidak melakukan penimbunan barang memanfaatkan situasi untuk mencari keuntungan yang lebih besar, jika ketahuan akan kami tindak tegas. ucap IPTU Jasman.

 

“Mari kita ciptakan situasi tetap aman di Kecamatan Topoyo, jangan mudah percaya dengan berita hoax, situasi Kamtibmas merupakan tanggung jawab kita semua”, pungkasnya.***

 

Source : Humas Polres Mateng