Bank Mandiri KCP Topoyo Mateng Resmi Dibuka

Tobadak(Mateng)_Bank Man­diri membuka Kantor Cabang Pembantu (KCP) Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) guna me­ning­katkan layanan kepada nasabah.

 

Peresmian KCP Topoyo dihadiri, Dr. H, Askari Anwar, S.Sos.,M.Si. Sekda Mateng, Fadly Basri Pimpinan Mandiri Area Pare pare, Kompol Haerudin Wakapolres Mamuju Tengah, Dr. H. Arsal Aras, SE., M. Si. Ketua DPRD Mateng, Husni Sekdis PMD Mateng, Zulkifli Anwar Camat Topoyo, Perwakilan PT. Mandiri Tunas Finance Cabang Mamuju, Perwakilan Bank Mandiri Taspen KCP Mamuju, Perwakilan Mandiri Utama, Perwakilan PT. Jamkrindo, Perwakilan PT. Askrindo, Notaris dan PPATK Se-Mateng, Ketua Kelompok Tani Tirta Sawitto, Ketua Kelompok Tani Tangkau Tani, Kelompok Koperasi Setia Bersama Kawan Tasokko, Senin (26/12/22).

 

Mengawali sambutannya Arsal Aras Mengatakan selamat datang di Mateng tentu ini sangat dibutuhkan masyarakat, dengan pelayanan digitalisasi saat ini yang mulai berkembang.

 

“Ada banyak masyarakat kita yang memang tidak lagi menginginkan langsung ke bank. Melalui mobile banking ataupun tidak mau mengantri,” ungkapnya.

 

Ia melanjutkan bahwa Bank Mandiri saya bilang ini inovasi yang luar biasa dan digitalisasi karena dengan munculnya pandemi kemarin ini mungkin orang-orang yang lebih inovatif lagi terkait dengan digital besar sehingga pelayanan itu tidak mesti harus ketemu secara.

 

“Dengan model-model robotik seperti ini kita bisa dilayani dengan baik itu luar biasa memang. Kalau kami diskusi dengan Bank Indonesia, di Mateng ini hampir yang terbanyak perputaran dana setiap bulannya,” terangnya.

 

Ia juga sebutkan bahwa Pabrik-pabrik Sawit di Mateng itu mainnya di 30 sampai 50 miliar per bulan itu satu pabrik. Perkembangan industri di mana-mana bisa berjalan.

 

“Walaupun kami jumlah penduduknya kecil tetapi secara ekonomi itu mampu bersaing dengan daerah-daerah yang lain bahkan disaat pandemi kemarin membuat ekonomi terpuruk di Sulbar namun Mateng ini ya kondisinya baik-baik saja, Kenapa di saat pandemi melanda kita semua ternyata harga sawit itu naik,” terangnya.

 

Ia menambahkan dengan lahirnya Bank Mandiri ini bisa menambah suasana perbankan yang ada di Mateng yang tentu kalau saya melihat perkembangannya di mana kiat bank-bank yang ada di Mateng itu mengalami antrian antrian yang cukup panjang apalagi.

 

“Semoga dengan lahirnya Bank Mandiri di sini mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat kami dengan itu mudah-mudahan Bank Mandiri ini bisa bermitra dengan pemerintah daerah dan juga masyarakat,” Harapnya.

 

Penulis : Erik