Kapolres Mamuju Tengah Berharap Semua Pihak Mendukung Program PPKM
Mateng(Sulbar)_Polres Mamuju Tengah (Mateng) melaksanakan Rapat Koordinasi Rencana Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro dan Pembentukan Kampung Tangguh.
Rapat tersebut dipimpin langsung Kapolres Mamuju Tengah AKBP Muhammad Zaky, SH., M.Si didaampingi Ka. Dinas Kesehatan Kabupaten Mamuju Tengah Setya Bero, SKM, M. M. Kes., Kabag Ops AKP Rigan Hadi Nagara, S.I.K, yang dihadiri Tim Gugus Covid-19 dan Tamu undangan lainnya, Selasa (09/02/2021) bertempat di Aula Wira Kertiyasa Polres Mamuju Tengah.
Kapolres dalam wawancaranya mengatakan bahwa rapat ini dengan tujuan kita menindaklanjuti PPKM yang akan dilaksanakan di Mateng.
“Jadi metode nanti, kita akan memberdayakan masing masing desa, kita berharap desa desa yang ada di Mateng ini menerapkan kegiatan PPKM yang tujuannya masyarakat harus sadar, pasti ada pro dan kontra karena ada pembatasan ruang gerak maupun kegiatannya,” Ungkapnya.
Ia melanjutkan tapi PPKM ini dilaksanakan agar masyarakat lebih mematuhi prokes, tertib, menjaga kesehatannya dan mengurangi aktivitas diluar rumah, jadi rantai penyebaran covid ini dapat terputus.
“Termasuk program PPKM, yang mungkin kita semua tau kami tim gugus siang malam melakukan operasi yustisi, yang mungkin masyarakat kita masih kurang dalam menerapkan prokes ditambah lagi mateng ini adalah daerah perlintasan, maka dengan program PPKM ini diberikan tanggung jawab kepada masing masing kepala desa dibantu tim gugus agar di desa betul betul terjalin aturan yang ketat dalam melaksanakan kegiatan,” Tuturnya
Kapolres juga berharap semua desa yang ada di Mateng akan diberlakukan PPKM dan harus semua mendukung kegiatan ini.(ogen)