Kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati ke Golkar, H.Aras “Tantangan Bukan Penghalang”

 

Didampingi Puluhan Pendukungnya H. ARAS kembalikan formulir bakal calon Bupati dan Wakil Bupati ke DPD Golkar Mateng Rabu (1/1)

H. Aras yang diterima langsung oleh panitia penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati, Anwar Laumma, hadir pula Wakil Ketua DPRD Mateng Yulius Sanusi, Anggota DPRD mateng dari fraksi golkar Rukman, dan panitia serta pengurus golkar mateng lainnya.

Ketua Panitia Penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati, Anwar Laumma mengapresiasi H. Aras Tammauni (Uwe), sebagai orang yang pertama mengembalikan formulir pendaftaran Bakal Calon (Balon) Bupati Kabupaten Mamuju Tengah (mateng) disertakan juga dengan penyerahan berkas lain yang ditentukan tim penjaringan, di sekretariat Partai Golkar.

“saya sangat apresiasi kepada Uwe H. aras, karena dari 3 orang yang mendaftarkan diri di Golkar, ternyata Uwe adalah orang pertama yang mengembalikan dokumen berkas pendaftaran, mudah-mudahan partai golkar kembali mengusung Uwe untuk periode yang keduanya,” ujar Anwar Laumma yang Juga sebagai Sekretaris DPD Golkar di Mateng.

Sementara H. Aras dalam wawancaranya mengatakan, “saya bangga dan berterima kasih serta penghargaan yanh setinggi-tingginya karna saya diterima dengan baik untuk pendaftaran sampai pengembalian formulir dipartai golkar”. Ucap bupati mateng tersebut.

Lanjut Uwe menyampaikan “yang namanya politik pasti ada tantangan tetapi itu tidak menjadi penghalang buat saya maju untuk yang kedua kalinya”. Katanya.

Diakhir wawancaranya H. Aras berpesan kepada lawan politiknya, “mari kita bersaing secara sehat”. Tutupnya.

(E_E)