Kepala BKPP Mateng, Himbau Peserta CPNS Untuk Mengatur Waktu Agar Dapat Selesaikan Soal Dengan Baik

Mateng, newssulawesi.com – Sebanyak 4 (empat) orang peserta yang dinyatakan lulus pada tes pertama Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS di instansi Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) yang dilaksankan di gedung pemuda kabupaten Mamuju mulai pada tanggal 4 sampai dengan tanggal 14 November 2018.

Sebanyak 497 peserta yang mengikuti tes SKD dari 524 peserta dalam berita acara kehadiran, 27 diantaranya tidak hadir dan dinyatakan gugur.

Menurut kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) kabupaten Mamuju Tengah, Abdul Latief Settaring, bahwa hari pertama tes SKD instansi Pemkab Mamuju Tengah, 4 (empat) orang dinyatakan lulus.

“Alhamdulillah hari pertama pelaksanaan tes SKD CPNS, Sistem CAT yang terbagi dalam 5 sesi sebanyak 4 orang yang sudah lulus, sesi pertama 1 orang dan sesi kelima 3 orang,” kata Abdul Latif Settaring, via WhatsApp, Minggu (4/11/2018).

Ia mengimbau kepada para peserta CPNS yang bakal mengikuti ujian, agar mengatur waktu dengan baik sehingga semua soal dapat terselesaikan dengan hasil yang baik pula.

(*)